Tuesday, October 13, 2015

Psikometri


Setiap  benda  termasuk  manusia  mempunyai  getaran  energi  yang saling  mempengaruhi.  Antar  manusia,  juga  di  antara  manusia  dengan tanaman,  hewan,  benda  yang  digunakan,  serta  apa  saja  yang  ada disekitarnya semuanya juga saling mempengaruhi!

Semakin  lama  kontak  langsung  benda-benda  dengan  pemakainya, semakin  besar  dan  nyata  pengaruh  energi  yang  ditinggalkan  oleh pemakainya.

Benda-benda  seperti  jam,  cincin,  kalung,  pakaian  harian,  perabotan, pusaka,  rumah,  cenderung  memiiki  getaran  energi  khas  atau  jejak energi  kuat  yang  berasal  dari  pemilik  atau  pemakainya.  Kemampuan ‘membaca’  energi  yang  ‘tertanam’  pada  benda-benda  semacam  itu disebut Psikometri.

Berikut beberapa latihan untuk mempertajam kemampuan psikometri: .  

1. Meningkatkan kepekaan tangan:
• Aktifkan chakra-chakra di telapak tangan.
• Seringlah  berlatih  melakukan  scanning  antar  telapak  tangan dan benda-benda.
• Perhatikan dan bedakan sensasinya.

2.  Merasakan energi pada benda berwarna:
• Pilihlah  beberapa  benda  yang  berbeda  warnanya,  letakkan secara acak.
• Lakukan  scanning  terhadap masing-masing benda.
• Rasakan dan bedakan sensasinya. .

3. Merasakan benda dan mendapatkan informasi:
• Siapkan  sebuah  benda  milik  seseorang  (lebih  baik  bila  yang tidak  Anda kenal sebelumnya).
• Pejamkan  mata,  rileks,  genggam/sentuh  dan  fokuskan perhatian pada benda tersebut.
• Perhatikan dan rasakan sensasinya.
• Perhatikan intuisi,  vision  atau gambaran yang muncul.
• Catatlah  kesan-kesan  yang  Anda  dapat  dan  carilah  referensi untuk mencari kebenarannya.

4. Merasakan tempat:
• Cobalah berada di suatu ruangan atau suatu tempat.
• Rasakan  di  mana  tempat  yang memberikan  kesan  nyaman bagi  Anda.
• Temukan  kesan,  intuisi,  vision  atau  gambaran  pada  setiap tempat atau ruangan.

Nah, selamat berlatih!

Love, Light, Joy
SSW
Lighterian Reiki Master

No comments:

Post a Comment